PT Manunggal Perkasa mengadakan Baking Demo untuk SMK dan Lomba Kreasi Donat antar SMK se-Priangan Timur sebagai upaya untuk menumbuhkan minat siswa dalam bidang bakery serta untuk meningkat kan kemampuan siswa dalam industry bakery.

Para siswa sangat bersemangat dalam mengikuti acara baking demo ini. Dalam baking demo ini para siswa diberi kesempatan untuk belajar secara langsung mengenai berbagai produk olahan tepung terigu seperti roti, fried chicken, cookies dan berbagai kue kekinian. Para siswa juga diberi kesempatan untuk bertanya secara langsung mengenai produk yang dibuat kepada para chef PT Manunggal Perkasa. Selain itu dalam acara Baking Demo ini para siswa juga mendapatkan beberapa tips dari chef PT Manunggal Perkasa untuk membantu meningkatkan kualitas produk bakery.

Selain Acara Baking Demo, PT Manunggal Perkasa juga pernah mengadakan lomba dilingkup SMK dengan tema Lomba Kreasi Donat antar SMK se-Priangan Timur. Lomba ini diikuti oleh 13 SMK di wilayah Priangan Timur dan sekitarnya. Lomba ini menampilkan berbagai macam variasi bahan dan bentuk donat. Acara ini dimaksudkan agar para siswa lebih bersemangat dan bisa mengembangkan kreatifitas mereka sehingga minat dan kemampuan siswa diharapkan akan semakin meningkat pula.

(syo/csb)